Menengok Aktivitas Pagi Peternak Sapi

blokBojonegoro.com - Derap langkah kaki terdengar beriringan menyusuri jalan. "Hust..hust.." Suara laki-laki paruh baya itu di belakangnya menggiring segerombolan sapi di jalan aspal Desa Sumberrejo, Kecamatan Malo, Bojonegoro. Meskipun hari masih pagi, Sutikno (46) sudah bergegas menggiring sapi-sapinya menuju tanah lapang yang penuh rerumputan.

Kebiasan ini sudah ia lakukan sejak bertahun-tahun lamanya. Berawal dari sepasang sapi jantan dan betina kecil kini sudah beranak pinak. Dari hasil peternakannya inilah ia bisa menghidupi istri dan ketiga anaknya. "Alhamdulillah, ini rojo koyo sumber rezeki keluarga saya," ujarnya.

Terlebih, saat ini para peternak lebih diuntungkan dengan adanya pinjaman modal usaha peternakan. Untuk tahun 2014 ini ada anggaran Rp11 miliar. Saat ini, sudah ada 300 lebih warga Bojonegoro yang mengajukan ke Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakkan).

"Saya sangat terbantu dengan adanya pinjaman ini, apalagi tidak ada bunganya," ujarnya.
Dengan membawa sepotong ranting dia menghalau sapi-sapi yang terlihat gemuk dan subur itu. Meskipun tanpa terikat tali, sapi-sapi Sutikno tampak jinak. Hanya dengan sepotong ranting pohon, ia biasa "mengkomando" sapi-sapinya untuk pergi ke tanah lapang maupun masuk kandang.
Sementara itu, dari pihak Disnakkan mengatakan jika saat ini masih dalam proses verifikasi dan BI Checking dari Bank Jatim. Hanya dengan beberapa persyaratan seperti punya jaminan dan adanya kandang di rumah. "Pinjaman ini bebas untuk masyarakat Bojonegoro, semua kecamatan sudah diberi pemberitahuan," kata Kabid Agrobisnis Disnakkan, Wiwik Sulistyo. 

Pembayaran bisa diangsur dua kali dalam jangka waktu dua tahun. Dengan bunga 0% dan biaya administrasi 2% dinilai sangat ringan bagi para pengusaha ternak. Mulai dari sapi, kambing, domba dan ikan. "Warga sangat antusias, karena mereka butuh untuk pengembangan, namun saat ini sudah tutup," ujarnya. [ana/lis]
Ilustrasi: .dipotret.blogspot.com
Title : Menengok Aktivitas Pagi Peternak Sapi
Description : blokBojonegoro.com - Derap langkah kaki terdengar beriringan menyusuri jalan. "Hust..hust.." Suara laki-laki paruh baya itu di ...

0 Response to "Menengok Aktivitas Pagi Peternak Sapi"

Posting Komentar

Sekertariat

Kelompok Informasi Masyarakat (KIM)
Alamat : Jl. Jogoleksono
Telp : 085257655555
Twitter : @KimBahanaWarta
Email : desasidobandung@gmail.com

Informasi

Pingen Agar Tidak Ketinggalan Informasi Desa-Desa, Masukkan Alamat Email Anda Di Bawah Ini Untuk Berlanganan Informasi